Habis jalan-jalan cari berita tentang Dulmatin nih.... itu tuh yang gembong teroris katanya sih lebih senior dari Noordin M. Top sama dr. Azahari. Dulmatin dikabarkan tewas di Pamulang kemaren. menurut berita Polri telah memiliki sidik jarinya menyusul tewasnya tiga tersangka terorisme di Pamulang, Banten, Selasa 9 Maret 2010. Sidik jarinya tinggal mau diperiksa cocok apa tidak sama tersangka yang tewas. Menurut Divisi Humas Polri sidik jari merupakan sarana identifikasi ilmiah yang bisa dipertanggung jawabkan dan tidak perlu diadakan uji DNA. Dulmatin merupakan salah satu buronan kasus Bom Bali 2002 yang mengakibatkan 202 orang tewas. Pemerintah Australia dan Amerika pernah menjanjikan hadiah 10 juta dolar Amerika Serikat untuk informasi yang memastikan keberadaan Dulmatin.
Dulmatin yang berasal dari Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah diduga lama berada di Filipina.Pemerintah negara itu sempat menduga Dulmatin tewas dalam penyergapan pihak militer pada tahun 2007 namun kabar itu tidak pernah terbukti.

Nama Dulmatin kembali muncul karena diisukan sebagai jenazah yang tewas tertembak polisi dalam penangkapan di Jl Siliwangi, Pamulang, Tangerang, Banten.

Polri hingga kini tidak menyebutkan Dulmatin tewas atau tertangkap dalam penangkapan itu. Namun Mabes Polri telah memastikan bahwa tiga tersangka tewas tertembak dan dua ditangkap. Polri menyebutkan bahwa tersangka yang tewas adalah YI alias M, R dan H sedangkan yang tertangkap adalah BR alias AH dan SB alias I.

YI tewas tertembak di Jl Siliwangi 6 Pamulang setelah melawan polisi dengan revolver. Polisi juga mengamankan satu wanita dan tiga anak di lokasi penangkapan YI. Di Jalan Setia Budi 15, Pamulang, polisi menangkap R dan H dengan terlebih dulu menembaknya karena melawan polisi.

Kedua tersangka sedang naik sepeda motor yang hendak ditangkap polisi. R dan H tewas dalam perjalanan di rumah sakit. Tidak jauh dari Jalan Setia Budi, polisi menangkap BR dan SB tanpa perlawanan. Mereka ditangkap karena diduga menjadi pemasok senjata dan penyandang dana kelompok terorisme yang berada di Kabupaten Aceh Besar.

Sekian dululah info terbaru tentang Dulmatin, sobat-sobat yang mau tahu pandangan agama Islam (dalam hal ini Ahlussunnah Wal Jama'ah, karena mazhab ini merupakan mazhab yang saya yakini) tentang teroris bisa baca artikel ini.

0 komentar

Posting Komentar

Berikan komentar anda tentang artikel di atas, komentar yang tidak sopan/spam tidak akan dipublikasikan :

.

http://Link-exchange.comxa.com literatur islam, info software dan hardware, tips blogger, syiah sesat, sejarah islam nusantara Kostenlose Backlinks bei http://www.backlink-clever.de

Subscribe here